Monday, December 10, 2012

Agar Rajin Bangun dan Olahraga Pagi, Ini Triknya



Berolahraga di pagi hari terbukti tak hanya menyenangkan tapi juga akan menambah energi Anda untuk beraktivitas seharian. Nah bagaimana agar rajin bangun dan olahraga pagi secara rutin?

"Orang-orang yang rajin bangun pagi cenderung lebih konsisten berolahraga di pagi hari karena mereka tak banyak menemui hambatan untuk beraktivitas di pagi hari ketimbang di sore hari," ungkap Chris Freytag, seorang pakar kebugaran dan anggota American Council on Exercise.




Tapi jika keduanya masih terasa sulit bagi Anda, simak saja 7 trik yang dikutip dari huffingtonpost, Selasa (11/12/2012) berikut ini.

1. Buat jadwal yang spesifik
"Jangan cuma bilang, 'Saya akan berolahraga besok pagi.' Buatlah rencana yang terorganisir dan tentukan juga olahraga macam apa yang akan Anda lakukan saat itu," saran Patricia Friberg, seorang personal trainer bersertifikat.

Anda bisa membuat jadwal mingguannya di hari Minggu atau hari libur. Misalnya jika Anda harus ada di kantor pagi-pagi untuk meeting, mungkin olahraga di rumah saja selama 15 menit saja sudah dirasa cukup. Cara ini juga dapat memastikan keseimbangan kesehatan kardio dan kekuatan harian Anda.

2. Minumlah air putih
Kopi seringkali digunakan orang untuk membuatnya terbangun di pagi hari tapi sebenarnya ini bukanlah pilihan terbaik untuk meningkatkan energi, terutama jika Anda ingin berolahraga. "Tinggalkan kebiasaan itu dan beralihlah ke dua gelas air putih," saran seorang instruktur yoga bernama Tamal Dodge.

Pasalnya air putih membantu menetralkan tubuh dan memberikan energi yang bisa mempertahankan dan memotivasi Anda untuk menjalankan semua rutinitas di pagi hari, katanya.

3. Apresiasi diri
"Memberikan sesuatu pada diri Anda sebagai bentuk apresiasi, misalnya manicure atau membeli baju baru setiap dua minggu sekali dapat membantu memotivasi Anda agar tetap konsisten pada rutinitas latihan kebugaran," kata Freytag.

Freytag sendiri mengaku berjanji memberikan 'hadiah' untuk dirinya sendiri jika ia berhasil mencapai target jangka panjang dari latihan kebugaran yang dilakukannya. Menurutnya, hal ini akan terus membuatnya 'tergoda' untuk bangun pagi dan nge-gym. "Ini juga sama halnya dengan menciptakan persaingan kecil dengan diri Anda sendiri," terang Freytag.

4. Gunakan alarm suara alam
Alarm dari jam beker atau ponsel yang nyaring seringkali malah berakibat mengusik istirahat Anda. Akibatnya Anda pun jadi ogah-ogahan untuk bangun pagi. Alih-alih menggunakan keduanya, pakailah alarm yang memakai suara alam seperti suara burung atau deburan ombak.

Alarm semacam ini membantu memberitahukan pada Anda bahwa inilah saatnya untuk bangun dan secara perlahan-lahan mengembalikan kesadaran Anda sehingga suasana hati Anda menjadi baik dan siap berolahraga.

5. Tetap memakai piyama
Jika menurut Anda bangun pagi lalu mengendarai mobil ke gym atau memakai sneaker untuk jogging, lakukan saja di dalam rumah. Manfaatkan DVD aerobik atau jogging, cobalah jogging di dalam rumah atau tinggal nyalakan lagu-lagu kesukaan Anda dan bergoyanglah. Bahkan Anda bisa melakukannya di atas ranjang.

6. Tak perlu olahraga lama-lama
Tak ada yang mengatakan Anda harus berolahraga selama 30 menit atau lebih agar Anda bisa mendapatkan manfaatnya. Faktanya, banyak studi yang mengungkapkan semakin pendek durasi olahraga Anda maka manfaatnya justru semakin besar.

Yang penting kuncinya adalah pertahankan durasi itu dan kerahkan seluruh upaya Anda di sepanjang waktu itu. Anda bisa berolahraga hanya dalam waktu 7 atau 10 menit di pagi hari dan jika jadwal Anda memungkinkan, ulangi rutinitas itu di tengah hari atau malam hari.

7. Perhatikan detail
Tanpa disangka, mungkin ada hal-hal kecil yang Anda perlukan untuk mendorong Anda rajin berolahraga. Misalnya pakaian training berwarna cerah yang mungkin dapat membantu mendorong mood dan menginspirasi diri Anda untuk berolahraga lalu siapkan secangkir kopi di akhir sesi sebagai 'reward'.

Bisa juga dengan dibantu musik favorit Anda yang sengaja diatur untuk mengiringi rutinitas ini sepulang kerja atau saat berolahraga di rumah.

sumber (iniunic.blogspot.com) :http://health.detik.com/read/2012/12/11/065623/2114810/763/agar-rajin-bangun-dan-olahraga-pagi-ini-triknya?991104topnews